Minggu, 24 Februari 2013

Watak "Si Sok Tahu"

Pola pikir tipe ini bisa kita ibaratkan sebagai gelas yang sudah dipenuhi air. Sebanyak apapun kita mengisinya, tidak akan berguna baginya. Karena pasti akan meluber/tumpah.

Ciri - cirinya


Di kelas, ia biasanya bersikap cuek dengan pelajaran yang ada. Dalam dirinya ada perasaan yang terlalu menganggap remeh pelajaran yang disampaikan oleh guru. Dalam hatinya ada riak-riak kesombongan yang menjangkit. Tentu sangat berbahaya.

Sebenarnya "Si Sok Tahu" adalah tipe orang yang mempunyai semangat belajar tinggi tetapi ia menganggap remeh pada hal - hal yang dianggapnya sepele. Padahal, terkadang hal yang dianggap remeh itu justru adalah hal yang sangat penting untuk mempelajari hal - hal yang lebih besar. Namun karena besar kepala, orang tipe ini tidak mau meluangkan untuk mempelajari hal - hal yang mendasar itu.

Berhati hatilah bisa saja anda adalah korban virus Sok Tahu selanjutnya!
Jika Anda suka, silahkan bagi artikel :